Aplikasi Untuk Memperkecil Ukuran Gambar Di Ubuntu

Posted by Antoni CLianto's Blog

Salam Sejahtera

Alat memperkecil ukuran gambar itu sangat penting untuk para blogger. Biasa disebut kompres ukuran gambar. Website sangat penting menggunakan ukuran gambar yang sangat kecil, karena tidak terlalu membebani loading website itu sendiri.

Setelah migrasi ke ubuntu saya mencari aplikasi pendukung untuk memperkecil ukuran gambar, setelah browsing di google. Saya membaca sebuah blog yang merekomendasi aplikasi Trimage image compressor. Namun saya kurang puas dengan hasilnya, karena tidak terlalu kecil masih sekitar ratusan kb. Yang saya ingin kan hanya puluhan kb saja.

Saya sedikit mencari pada aplikasi default yang di install besertaan cd ubuntu. Akhirnya saya menemukan aplikasi default yang bernama Shotwell Photo Manager. Ternyata di dalam aplikasi ini terdapat alat untuk memperkecil ukuran gambar.

  • Dibawah ini adalah gambar yang belum dikompres. Ukurannya masih besar menurut saya untuk di upload ke website.

  • Langkah untuk mengompres ukuran gambar lebih kecil menggunakan Shotwell Photo Manager adalah Klik kanan Open with - Shotwell Photo Manager.
  • Setelah gambar terbuka pilih File - Save as. Nanti akan terbuka kotak konfigurasi seperti dibawah ini.
  • Format = JPEG
  • Quality = Dapat diatur, jika ingin tetap baik hasilnya pilih high, namun pixels nya dikurangi setengah misalkan 600.
  • Scalling constraint = width and height
  • Setelah selesai dapat memilih tombol save.
Hasilnya dapat dilihat pada gambar dibawah ini, ukuran gambar pun mengecil hingga 55 kb.

Demikianlah artikel tentang " Aplikasi Untuk Memperkecil Ukuran Gambar Di Ubuntu ". Semoga membantu sahabat blogger yang saat ini masih bingung ingin menggunakan aplikasi apa.

Salam Blogger
Ditulis Oleh
Antoni CLianto

Related Post



Unknown said...

membantu banget...kereeennn

Antoni Clianto said...

semoga bermanfaat gan :)

Post a Comment

- DILARANG MEMBERIKAN KOMENTAR SAMPAH
- DILARANG KERAS MENANAM LINK HIDUP
- HORMATI PERBEDAAN DAN SALING MENGHARGAI